PERANCANGAN APLIKASI PENGARSIPAN BERBASIS WEBSITE PADA DINAS PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN

GERINT, LOREGANSA (2021) PERANCANGAN APLIKASI PENGARSIPAN BERBASIS WEBSITE PADA DINAS PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN. PERANCANGAN APLIKASI PENGARSIPAN BERBASIS WEBSITE PADA DINAS PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN.

[img] Text
LAPORAN KKP GERINT LOREGANSA - 171420064.pdf

Download (3MB)
Official URL: https://www.binadarma.ac.id/

Abstract

1.1 Latar Belakang Era globalisasi ditandai dengan perkembangan teknologi dan informasi yang semakin maju, berimbas pada meningkatnya kebutuhan manusia akan informasi. Dalam setiap organisasi, informasi merupakan hal yang sangat penting karena informasi dianggap sebagai hal yang mendasar dalam pelaksanaan kegiatan. Berbagai macam dokumen dan media telah tercipta untuk kemudahan manusia dalam menyimpan, mencari dan menyebarkan informasi. Dokumen-dokumen tersebut lebih dikenal sebagai arsip, yang berarti suatu rekaman kegiatan atau peristiwa yang telah terjadi. Setiap organisasi akan menghasilkan arsip yang berupa dokumen yang dapat dijadikan bukti keberadaan suatu organisasi. Dengan adanya peranan arsip yang sangat penting tersebut sehingga arsip memerlukan pengelolaan yang baik dan tepat. Michael Cook dalam ANRI (2002), bahwa keberadaan sebuah arsip bukanlah merupakan suatu hal yang diciptakan secara khusus, akan tetapi arsip lahir secara otomatis sebagai bukti pelaksanaan kegiatan administratif atau transaksi. Pada Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperkim) Provinsi Sumatera Selatan, sistem pengelolaan arsip masih berjalan secara manual, karena dokumen yang dikelola seperti surat masuk, surat keluar dan contract masih berupa kertas yang disimpan dalam map arsip ataupun lemari arsip, sehingga sulit dan tidak efisien saat melakukan pencarian dokumen. 2 Oleh karena itu untuk mengatasi permasalahan yang ada sekaligus mendukung sistem yang berjalan ke arah pesatnya perkembangan IT, diperlukannya sebuah Aplikasi Pengarsipan berbasis Website untuk menunjang kebutuhan pengarsipan pada Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman, yang diharapkan aplikasi tersebut dapat mempermudah Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman dalam melakukan pengelolaan sistem pengarsipan nya.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: KKP, UNIVERSITAS BINA DARMA, TEKNIK INFORMATIKA
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > Q Science (General)
T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Electronics and Computer Science
Depositing User: Users 3 not found.
Date Deposited: 02 Aug 2021 02:07
Last Modified: 02 Aug 2021 02:07
URI: http://repository.binadarma.ac.id/id/eprint/1543

Actions (login required)

View Item View Item