MANAJEMEN KEARSIPAN DALAM MENUNJANG EFISIENSI KERJA PADA BALAI POM DI JAMBI

MARDIAH, MARDIAH and Fitriasuri, Fitriasuri (2019) MANAJEMEN KEARSIPAN DALAM MENUNJANG EFISIENSI KERJA PADA BALAI POM DI JAMBI. Diploma thesis, Universitas Bina Darma.

[img] Text
1.pdf

Download (634kB)
[img] Text
2.pdf

Download (216kB)
[img] Text
3.pdf

Download (86kB)

Abstract

Laporan tugas akhir ini dibuat dengan judul: “Manajemen Kearsipan dalam Menunjang Efisiensi Kerja Pada Balai POM di Jambi”. Penelitian ini menggunakan metode deskriftif kualitatif yaitu metode yang memberikan gambaran atau keadaan objek yang diteliti berdasarkan analisis data yang telah dikumpulkan untuk memperoleh kesimpulan. Manajemen kearsipan dalam menunjang efisiensi kerja pada Balai POM Jambi tidak terlepas dari keseluruhan kegiatan yang meliputi penetapan kebijakan, pembinaan kerasipan, dan pengelolaan arsip dalam suatu sistem kearsipan nasional yang didukung oleh sumber daya manusia, sarana dan prasarana, serta sumber daya lainnya. Penetapan kebijakan ini adalah norma, standar, prosedur, dan kriteria yang disahkan oleh pimpinan organisasi sesuai dengan kebutuhan dan budaya organisasi serta ketentuan peraturan perundang-undangan. Dalam penyelenggaraan kearsipan dibutuhkan aspek kebijakan, norma, pedoman, standar, kriteria (NSPK), sistem pengelolaan arsip dinamis dan statis, prasarana dan sarana (kelembagaan, gedung atau tempat, dan peralatan, sumber daya manusia, dan anggaran) sehingga dapat menunjang efisiensi kerja pada Balai POM di Jambi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Management
Depositing User: Mrs Octaviana T
Date Deposited: 11 Nov 2019 07:19
Last Modified: 12 Nov 2019 06:30
URI: http://repository.binadarma.ac.id/id/eprint/231

Actions (login required)

View Item View Item