PEMETAAN ACCESS POINT PADA GEDUNG ARSIP PT PLN (PERSERO) UIP SUMBAGSEL MENGGUNAKAN NETSPOT DAN WIFI ANALYZER

AULIA, M. RIZKY (2024) PEMETAAN ACCESS POINT PADA GEDUNG ARSIP PT PLN (PERSERO) UIP SUMBAGSEL MENGGUNAKAN NETSPOT DAN WIFI ANALYZER. Other thesis, Universitas Bina Darma.

[img] Text (BAB 0)
BAB 0_11zon (2).pdf

Download (714kB)
[img] Text (BAB 1)
BAB 1.pdf

Download (1MB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DP.pdf

Download (1MB)
[img] Text (LAPORAN HASIL)
LH_11zon (24).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img] Text (LAMPIRAN)
L.pdf

Download (1MB)

Abstract

Era digital yang ditandai dengan pesatnya perkembangan teknologi informasi dan komunikasi telah mengubah lanskap konektivitas, dengan jaringan Wi-Fi menjadi infrastruktur krusial yang mendukung mobilitas dan akses data cepat di berbagai sektor. PT PLN (Persero) sebagai perusahaan energi terkemuka di Indonesia menghadapi tantangan peningkatan efisiensi operasional, dengan jaringan Wi-Fi berperan vital dalam memfasilitasi komunikasi antar departemen dan akses ke sistem informasi perusahaan di seluruh unit kerjanya. Permasalahan yang ditemukan bahwa distribusi jaringan tidak merata, dengan beberapa area di Gedung Arsip PT. PLN (Persero) UIP SUMBAGSEL memiliki sinyal lemah atau penurunan kecepatan yang signifikan. Tindakan yang dilakukan guna mengatasi permasalahan ini dan mengoptimalkan jaringan Wi-Fi adalah melakukan pemetaan dan penambahan access point menggunakan Netspot dan Wifi Analyzer pada Gedung Arsip PT. PLN (Persero) UIP SUMBAGSEL. Melalui pemetaan cakupan area dan analisis penempatan access point, penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan aksesibilitas jaringan, mempercepat kecepatan koneksi, serta meningkatkan kualitas layanan bagi para pengguna di Gedung Arsip PT. PLN (Persero) UIP SUMBAGSEL. Metode penelitian yang digunakan adalah Action Research, yang terdiri dari 5 tahap : Diagnosing, Action Planning, Action Taking, Evaluating dan Learning. Hasil dari penelitian ini adalah setelah pemasangan access point tambahan dan melakukan pengukuran ulang menggunakan Netspot dan Wifi Analyzer menunjukkan bahwa pemasangan Wi-Fi tambahan di area yang sebelumnya memiliki sinyal lemah telah efektif dalam meningkatkan jangkauan dan kualitas sinyal secara menyeluruh. Kekuatan sinyal yang dicapai menunjukkan distribusi sinyal yang sangat baik, menjamin konektivitas yang kuat dan stabil bagi para pengguna di Gedung Arsip PT PLN (Persero) UIP SUMBAGSEL.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Pemetaan, Access Point, Netspot, Wifi Analyzer, Action Research
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Electronics and Computer Science
Depositing User: Miss Marina Ina
Date Deposited: 26 Feb 2025 02:40
Last Modified: 26 Feb 2025 02:40
URI: http://repository.binadarma.ac.id/id/eprint/8899

Actions (login required)

View Item View Item