PENGARUH KARAKTERISTIK AUDITOR TERHADAP KUALITAS AUDIT PADA KANTOR AKUNTAN PUBLIK DI KOTA PALEMBANG

KARTIKA, AGUSTINA and Poppy, Indriani (2019) PENGARUH KARAKTERISTIK AUDITOR TERHADAP KUALITAS AUDIT PADA KANTOR AKUNTAN PUBLIK DI KOTA PALEMBANG. Diploma thesis, Universitas Bina Darma.

[img] Text
Kartika A (bab 0).pdf

Download (804kB)
[img] Text
Kartika A (bab 1).pdf

Download (201kB)
[img] Text
Kartika A (daf. pus).pdf

Download (164kB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh karakteristik auditor terhadap kualitas audit pada Kantor Akuntan Publik di Palembang, dimana faktor-faktor karakteristik auditor yang diasumsikan memiliki pengaruh terhadap kualitas audit adalah independensi, kompetensi, pengalaman auditor, akuntabilitas, etika profesi, fee audit, time budget pressure, kompleksitas tugas dan due professional care. Metode pemilihan sampel pada penelitian ini ditentukan dengan metode purposive sampling. Berdasarkan kriteria sampel yang digunakan hanya 8 Kantor Akuntan Publik di Kota Palembang yang terdaftar di Kementerian Keuangan Republik Indonesia yang memenuhi kriteria dengan jumlah auditor sebanyak 43 orang. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel independensi, kompetensi, akuntabilitas, dan etika profesi secara parsial berpengaruh positif terhadap kualitas audit, selanjutnya pada variabel pengalaman auditor dan fee audit menunjukkan bahwa secara parsial tidak berpengaruh terhadap kualitas audit, sedangkan untuk variabel time budget pressure dan kompleksitas tugas secara parsial berpengaruh negatif terhadap kualitas audit.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Independensi, Kompetensi, Pengalaman Auditor, Akuntabilitas, Etika Profesi, Fee Audit, Time Budget Pressure, Kompleksitas Tugas, Due Professional Care, Kualitas Audit.
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
H Social Sciences > HG Finance
Depositing User: Users 4 not found.
Date Deposited: 14 Nov 2019 07:20
Last Modified: 14 Nov 2019 07:20
URI: http://repository.binadarma.ac.id/id/eprint/325

Actions (login required)

View Item View Item