ANALISIS PENGARUH PELATIHAN DAN PENGEMBANGAN SDM TERHADAP KINERJA PADA PEGAWAI BPS KABUPATEN OGAN ILIR

Reni, Juwita and Zainuddin, Ismail (2019) ANALISIS PENGARUH PELATIHAN DAN PENGEMBANGAN SDM TERHADAP KINERJA PADA PEGAWAI BPS KABUPATEN OGAN ILIR. Masters thesis, Universitas Bina Darma.

[img] Text
Bab 0.pdf

Download (502kB)
[img] Text
bab 1.pdf

Download (543kB)
[img] Text
Dapus.pdf

Download (97kB)
Official URL: http://repository.binadarma.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan pemahaman mengenai Pelatihan dan pengembangan SDM sebagai alat ukur dalam pelaksanaan kinerja di BPS Kabupaten Ogan Ilir. Pada era serba menggunakan teknologi dalam setiap pekerjaan, pegawai harus memiliki kemampuan teknis dan soft skill agar dapat bekerja dengan baik. Hal ini menjadikan pelatihan dan pengembangan sumber daya manusia sangat diperlukan oleh organisasi atau perusahaan untuk menambah pengetahuan dan pengalaman kepada para pegawainya agar dapat bekerja dengan baik, meningkatkan keterampilan, pengetahuan, sikap, dan perilaku Sumber Daya Manusia yang ada pada organisasi atau perusahaan tersebut. Data diambil dari penyebaran kuesioner terhadap 30 pegawai BPS Kabupaten Ogan Ilir. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda disebut juga dengan penelitian kuantitatif yang di kualitatifkan. Penelitian dilakukan dengan mengumpulkan kuesioner yang telah dibagikan kepada masing-masing pegawai BPS Kabupaten Ogan Ilir. Berdasarkan hasil penelitian, didapat bahwa pelatihan tidak berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja pada pegawai BPS Kabupaten Ogan Ilir. Sedangkan pengembangan SDM memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja pada pegawai BPS Kabupaten Ogan Ilir. Serta kedua variable pelatihan dan pengembangan juga secara bersama-sama mempengaruhi kinerja pada pegawai BPS Kabupaten Ogan Ilir.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Pelatihan, Pengembangan SDM, Kinerja, Regresi Linier Berganda
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Depositing User: Users 6 not found.
Date Deposited: 27 Nov 2019 03:35
Last Modified: 27 Nov 2019 03:35
URI: http://repository.binadarma.ac.id/id/eprint/673

Actions (login required)

View Item View Item