ANALISIS KEMASAN DALAM PEMASARAN SUSU KESEHATAN PT. YAKULT INDONESIA PERSADA MOJOKERTO – JAWA TIMUR

OKTA, RIADI (2021) ANALISIS KEMASAN DALAM PEMASARAN SUSU KESEHATAN PT. YAKULT INDONESIA PERSADA MOJOKERTO – JAWA TIMUR. ANALISIS KEMASAN DALAM PEMASARAN SUSU KESEHATAN PT. YAKULT INDONESIA PERSADA MOJOKERTO – JAWA TIMUR.

[img] Text
ACC LAPORAN OKTA.docx

Download (158kB)
Official URL: https://www.binadarma.ac.id/

Abstract

1.1. Latar Belakang Kunjungan Kerja Lapangan bukan merupakan hal yang asing lagi bagi mahasiswa. Kegiatan KKL merupakan kegiatan yang memadukan observasi, kunjungan dan wisata mahasiswa ke tempat - tempat, instansi, ataupun lembaga yang berkaitan dengan disiplin ilmu ataupun bidang yang ditekuni mahasiswa di perguruan tinggi. Objek kunjungan KKL mahasiswa dapat berupa tempat, instansi atau lembaga yang berhubungan dengan kewirausahaan, sains, IPTEK, maupun pendidikan. Kegiatan KKL lebih banyak melibatkan kegiatan pengamatan atau observasi dan mahasiswa memang belum diwajibkan untuk melakukan pemberdayaan kepada masyarakat. Sedangkan kegiatan KKN memang mewajibkan mahasiswa untuk langsung memberikan kontribusi kepada masyarakat melalui pengabdian dan pemberdayaan di lingkungan masyarakat. KKL yang telah diprogramkan oleh Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Bina Darma ini memang bertujuan memberikan pengalaman dan wawasan kepada para mahasiswa mengenai kehidupan di masyarakat maupun dunia kerja. Pengalaman belajar yang diperoleh dari kegiatan KKL yang didapatkan mahasiswa harapannya dapat memberikan bekal hidup dalam bersosialisasi dan mengabdi kepada masyarakat selepas dari perguruan tinggi nanti. Dengan adanya pengalaman belajar ini, akan meningkatkan kompetensi mahasiswa dalam mempersiapkan diri menghadapi keadaan masyarakat dan dunia kerja yang sesungguhnya. Melalui pengamatan ataupun observasi ketika KKL, mahasiswa akan melihat berbagai masalah serta cara menghadapi masalah tersebut yang kadang tidak dapat dijumpai di bangku perkuliahan. Sehat adalah sebuah kondisi maksimal, baik dari fisik, mental dan sosial sehingga dapat melakukan suatu aktifitas yang menghasilkan sesuatu. Kondisi tubuh yang sehat pada manusia dapat kita lihat dari kebugaran tubuh. Dalam sebuah lingkungan masyarakat terkadang mengalami beberapa masalah kesehatan masyarakat, baik muda, tua, wanita, pria. Kondisi kesehatan masyarakat Indonesia dikatakan semkain membaik, kita dapat melihat dari berita atau info info kesehatan penduduk indonesia. Jika tahun tahun sebelumnya terdapat banyak macam jenis penyakit yang menyerang penduduk indonesia pada tahun ini penderita jenis penyakit tersebut semakin berkurang. Masyarakat Indonesia mulai untuk berpikir dengan kesehatan jangka panjang. Hal ini ditandai dengan mulai berkembangnya tingkat ekonomi masyarakat di Indonesia. Pertumbuhan ekonomi yang meningkat memberikan dampak positif pada kesadaran masyarakat Indonesia akan kesehatan diri sendiri maupun keluarganya. Kesadaran akan pentingnya kesehatan pada masyarakat Indonesia dapat dilihat pada banyaknya keluarga yang mulai berpikir rasional jika mengalami keadaan sakit langsung dirujuk kepada dokter atau rumah sakit, berbeda dengan dahulu yang hanya mengandalkan seorang dukun atau hal-hal mistis lainnya untuk mengobati orang yang sakit. Penjelasan di atas sekarang mulai banyak produk-produk kesehatan yang berkembang di masyarakat, hal ini disambut baik oleh masyarakat karena masyarakat juga butuh akan produk-produk kesehatan yang bisa mencegah tubuhnya dari berbagai macam penyakit dan bisa menyembuhkan salah satu jenis penyakit. Kesadaran akan kesehatan pada masyarakat Indonesia membuat perusahaan membuat berbagai macam cara untuk menciptakan produk-produk untuk meningkatkan kesehatan masyarakat Indonesia. Perusahaan banyak melakukan penelitian yang berkepanjangan untuk bisa menciptakan produk-produk yang mampu menyembuhkan berbagai jenis penyakit umum, serta untuk mencegah dari berbagai penyakit. Perusahaan berusaha untuk mencari dan menemukan cara-cara efektif mengenalkan produk kesehatan. Salah satunya perusahaan PT.Yakult Indonesia Persada yang memproduksi susu fermentasi untuk kesehatan usus dan menggunakan berbagai macam cara agar konsumen bisa tertarik dan membeli produk kesehatan tersebut. Salah satunya adalah lewat metode promosi dan penjualan-penjualan yang unik yang dapat menarik konsumen untuk membeli produk tersebut. Dalam komunikasi pemasaran ada strategi yang dapat membuat sebuah produk berbeda dengan produk kompetitorlain bahkan dapat melebihinya, yaitu diferensiasi promosi melalui marketing mix. Diferensiasi adalah cara merancang sebuah perbedaan yang berarti untuk membedakan perusahaan dari pesaingnya. sehingga hasilnya dapat dinilai oleh konsumen dan memberikan nilai yang diharapkan dapat mempengaruhi pilihan dan keputusan konsumen. Yakult sebagai produk dari PT Yakult Indonesia Persada adalah “ Sebagai Pelopor Prebiotik minuman Yakult yang sehat yang membantu dalam menjaga usus”. Produk ini berbentuk minuman probiotik mirip yogurt yang dibuat dari fermentasi skimmed milk dan gula dengan bakteri Lactobacillus casei. Yakult dipromosikan sebagai minuman yang baik untuk kesehatan. Minuman yang mengandung bakteri yang bermanfaat untuk menekan pertumbuhan bakteri jahat. Kegiatan marketing PT.Yakult Indonesia sudah bersifat modern, yakni tidak berfokus pada Advertising (media social).dalam menjalankan aktivitasnya baik perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa maupun barang mempunyai tujuan yang sama yaitu memperoleh keuntungan. Selain itu perusahaan juga ingin memberikan kepuasan kepada konsumen atas produk yang yang dihasilkannya, Karena kepuasan konsumen menjadi tolak ukur dari keberhasilan perusahaan dalam menghasilkan produk yang berkualitas, dan yang diinginkan oleh konsumen.Dalam mencapai strategi pemasaran yang tepat dan terbaik untuk diterapkan, salah satunya perusahaan dapat melihat dari faktor bauran pemasaran.Hal tersebut penting karena bauran pemasaran merupakan salah satu pokok pertimbangan konsumen dalam melakukan keputusan pembelian suatu produk.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: KKL, UNIVERSITAS BINA DARMA, ILMU KOMUNIKASI
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HE Transportation and Communications
L Education > L Education (General)
Q Science > Q Science (General)
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Education
Depositing User: Users 3 not found.
Date Deposited: 08 Jul 2021 07:00
Last Modified: 08 Jul 2021 07:00
URI: http://repository.binadarma.ac.id/id/eprint/1432

Actions (login required)

View Item View Item