FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KELEMAHAN PENGENDALIAN INTERN PEMERINTAH DAERAH KOTA/KABUPATEN SE-SUMATERA SELATAN

DIANA, RAHMAWATI and Citra Indah, Merina (2019) FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KELEMAHAN PENGENDALIAN INTERN PEMERINTAH DAERAH KOTA/KABUPATEN SE-SUMATERA SELATAN. Diploma thesis, Universitas Bina Darma.

[img] Text
Diana R (bab 0).pdf

Download (434kB)
[img] Text
Diana R (bab 1).pdf

Download (141kB)
[img] Text
Diana R (daf. pus).pdf

Download (18kB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh pertumbuhan ekonomi, size (ukuran) pemerintah daerah, pendapatan asli daerah, kompleksitas daerah, dan belanja modal terhadap kelemahan pengendalian intern pemerintah daerah. Populasi dalam penelitian ini adalah pemerintah daerah Kota/Kabupaten yang terdiri dari 17 Kota/Kabupaten Sumatera Selatan tahun 2015-2017. Penelitian ini menggunakan data sekunder yang berupa laporan hasil pemeriksaan BPK, data PDRB, LKPD, jumlah kecamatan tahun 2015-2017. Pengujian yang dilakukan menggunakan software SPSS versi 22.0 antara lain uji normalitas, uji asumsi klasik, regresi linier berganda dengan koefisien determinasi, uji T, dan uji F. Hasil penelitian menunjukan bahwa pertumbuhan ekonomi berpengaruh positif terhadap kelemahan pengendalian intern. Sedangkan ukuran pemda, PAD, kompleksitas daerah dan belanja modal tidak berpengaruh terhadap kelemahan pengendalian intern.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kelemahan pengendalian intern, pertumbuhan ekonomi, size (ukuran) pemerintah daerah, pendapatan asli daerah (PAD), kompleksitas daerah, belanja modal.
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Depositing User: Users 4 not found.
Date Deposited: 12 Nov 2019 06:31
Last Modified: 12 Nov 2019 06:31
URI: http://repository.binadarma.ac.id/id/eprint/255

Actions (login required)

View Item View Item