SISTEM INFORMASI PENGELOLAAN ARSIP BERBASIS WEB PADA KANTOR URUSAN AGAMA (KUA) KECAMATAN RAMBANG DANGKU

FEBY, MEYLIN KEZIA (2022) SISTEM INFORMASI PENGELOLAAN ARSIP BERBASIS WEB PADA KANTOR URUSAN AGAMA (KUA) KECAMATAN RAMBANG DANGKU. Diploma thesis, UNIVERSITAS BINA DARMA.

[img] Text (turnitin)
68209-3.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)
[img] Text (bab 1)
68209-6.pdf

Download (737kB)
[img] Text (daftar pustaka)
68209-10.pdf

Download (579kB)
[img] Text (bab 0)
68209-11.pdf

Download (1MB)
[img] Text (skripsi)
68209-18.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)
[img] Text (jurnal)
68209-19.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img] Text (lampiran)
68209-20.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Arsip merupakan data informasi yang tersimpan berkaitan dengan berbagai hal yang kita kerjakan dalam kegiatan sehari-hari sehingga arsip sangat penting ataupun paling utama dan mendasar yang harus di perhatikan dalam segala jenis kegiatan baik dalam administrasi suatu lembaga, instansi dan organisasi . Dalam administrasi dan menajemen, arsip berperan sangat penting sebagai bahan untuk perencanaan, pengawasan, pelaporan dan bahan utama mengambil keputusan yang didukung oleh perkembangan teknologi informasi yang pesat dan terasa bermanfaat dalam menunjang produktifitas kerja sehingga pekerjaan terselesaikan lebih cepat. Karena teknologi informasi telah terbukti mampu meningkatkan kualitas layanan dengan lebih responsif, efektif, efisien, dan bertanggung jawab, maka hal tersebut tidak dapat ditawar lagi di lembaga pemerintah dan sektor publik. Pelayanan publik menurut Undang-Undang nomor 25 pasal 1 ayat 1 Tahun 2009 artinya aktivitas atau rangkaian aktivitas dalam rangka pemenuhan kebutuhan pelayanan sesuai menggunakan peraturan perundang-undangan bagi setiap rakyat negara serta penduduk atas barang, jasa, dan atau pelayanan administratif yang disediakan sang penyelenggara pelayanan publik. Kantor Urusan agama Kecamatan rambang Dangku merupakan salah satu instansi pemerintah yang melaksanakan pencatatan nikah, rujuk, mengurus dan membina masjid, zakat, wakaf, baitul maal serta ibadah sosial, serta pengembangan keluarga sakinah. Sistem informasi pengelolaan file berbasis web pada kantor urusan agama (KUA) kecamatan rambang dangku ini akan memakai Rational Unified Process (RUP) menjadi metode pengembangan sistem untuk membangun website ini. Berdasarkan hasil pengujian system dengan menggunakan black box testing bahwasanya sistem sudah berjalan dengan baik dan semua tombol aktivitas berjalan sesuai dengan kebutuhan dan mendapatkan kesimpulan. Sistem yang dibangun dalam rangka memproses, menyimpan, upload berkas hingga menjadi informasi dan diarsipkan pada akhirnya dapat digunakan dalam suatu saat. Sistem ini dapat terus digunakan dan harus di instal terlebih dahulu jika pihak kua mau menggunakannya dan dapat dilakukan pelatihan khusus terhadap petugas KUA sehingga dalam implementasinya nanti tidak terjadi kesalahan dalam penginputan data. Kata Kunci : Sistem Informasi, Pengarsipan, KUA Kecamatan Rambang Dangku, RUP

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Depositing User: Mr Surya
Date Deposited: 21 Jun 2023 03:52
Last Modified: 21 Jun 2023 03:52
URI: http://repository.binadarma.ac.id/id/eprint/7239

Actions (login required)

View Item View Item