Hadiansyah, Feri (2024) PENGARUH GROYNE TERHADAP GERUSAN DI BELOKAN SUNGAI KOMERING. Other thesis, Universitas Bina Darma.
![]() |
Text (BAB 0)
BAB 0.pdf Download (1MB) |
![]() |
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf Download (346kB) |
![]() |
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DP.pdf Download (228kB) |
![]() |
Text (LAPORAN HASIL)
LH.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
![]() |
Text (LAMPIRAN)
L.pdf Download (812kB) |
Abstract
Sub DAS Komering merupakan salah satu Sub DAS dari Sembilan Sub DAS Musi yang letaknya ada di bagian selatan pulau Sumatera. Berdasarkan hasil identifikasi pola aliran (drainage pattern) saluran-saluran sungai Sub DAS Komering bagian hulu secara umum meliputi pola dendritik halus hingga sedang. Pola tersebut bila dikaitkan dengan sistem aliran sungai (drainage system) dapat mempercepat gerakan limpasan air dan mempermudah terjadinya erosi tanah pada Sub DAS Komering hulu. Fenomena gerusan lokal yang terjadi di sungai terutama di sekitar belokan, umumnya sering terjadi akibat arus sekunder dan gaya sentrifugal yang bekerja pada aliran. Untuk itu diperlukan suatu studi tentang Pengaruh Groyne Terhadap Gerusan di Belokan Sungai Komering fenomena gerusan di belokan saluran model fisik 2 dimensi (2D) dengan model sungai ter skala di laboratorium. Tujuan penelitian ini adalah untuk mempelajari karakteristik aliran di sekitar belokan untuk menjelaskan fenomena gerusan di sungai. Penelitian ini dilakukan di laboratorium lapang Hidrolika Universitas Bina Darma, melalui pendekatan survei lokasi antara lain survei topografi, profil potongan memanjang serta melintang sungai serta membuat model fisik sungai dengan skala dari prototipe ke skala laboratorium. Hasil penelitian menunjukkan bahwa besarnya gerusan di sekitar bangunan struktur groyne di belokan sungai dengan waktu aliran 5 menit sebesar 0,80 cm; 10 menit sebesar 1,15 cm; 15 menit sebesar 0,33 cm; 20 menit sebesar 0,025 cm; 25 menit sebesar 1,25 cm dan 30 menit sebesar 0,02 cm. Debit aliran (Q) sangat berpengaruh terhadap besarnya kedalaman vi vii gerusan (de), hal ini ditunjukkan dari nilai Chi-Square (R2) pada waktu percobaan selama 5 menit; 10 menit, 15 menit, 20 menit, 25 menit dan 30 menit yaitu masing masing R2 adalah 79,66%; 79,21%; 60,87%; 91,50%; 77,18% dan 62,45%.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Sungai Komering, Groyne, Gerusan, DAS Musi |
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Civil Engineering and the Environment |
Depositing User: | Miss Marina Ina |
Date Deposited: | 27 Feb 2025 04:10 |
Last Modified: | 27 Feb 2025 04:10 |
URI: | http://repository.binadarma.ac.id/id/eprint/8924 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |